Pages

Sabtu, 30 Desember 2017

The Greatest Showman; Rekomendasi Film untuk Keluarga di Akhir Tahun Ini

Poster Film The Greatest Showman. Tayang Lebih Awal di Indonesia
Sumber: Google

"The best kind of art, the purest kind, is the art that makes people happy"


Awalnya saya kira film ini tayang di CGV PVJ Bandung Pukul 10.30. Ternyata saya salah lihat di CGV mana film ini ditayangkan. Saya baru sadar ketika saya sampai di CGV PVJ dan pesan tiket. Kata petugasnya film ini tidak tayang di situ. Tengsin sih, tapi ya gimana lagi hahaha. By the way,  CGV PVJ seperti ini penampakannya:

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV PVJ Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.
Ternyata setelah saya cek lagi, filmnya tayang di CGV BEC Bandung. Berkat bantuan pengemudi Go-Jek, sampailah saya di BEC, langsung ke CGV, mesan tiket, dan bisa nonton ini film tepat waktu. Penampakan CGV BEC Bandung:

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

CGV BEC Bandung. Dari Kamera Handphone Saya.

Tiketnya.
Film ini bercerita tentang seorang anak laki-laki kecil miskin yang jatuh cinta kepada seorang anak gadis kaya, namun orang tua si kaya tidak suka kalau si anak miskin bersama-sama dengan si anak kaya. Namun, karena mereka saling mencintai, akhirnya mereka menikah walaupun ayah si anak kaya sangat menentang hal ini. Walaupun kaya, wanita ini tidak mengharapkan hal yang muluk-muluk dari si pria miskin. Dia hanya mengharapkan cinta yang abadi dan si pria selalu mengingat dia dan kedua anak perempuan mereka. Namun, karena si pria merasa wajib menyenangkan hati istri dan anak-anaknya dengan cara menghasilkan uang yang banyak, maka si pria membuka pertunjukan sirkus yang isinya adalah orang-orang yang dianggap aneh oleh masyarakat pada saat itu. Dari situlah berbagai macam hal terjadi.

Saya secara pribadi menyukai film ini. Selain karena saya adalah penggemar film musikal, film ini juga menyajikan kisah atau alur cerita yang cukup relatable kepada sebagian besar kita. Tentang bagaimana usaha seseorang membuktikan diri kepada dunia. Tentang bagaimana sebagian besar kita mengira harta yang melimpah adalah kebahagiaan yang utama, dan lain sebagainya. Lagu-lagu yang ada di dalam film ini juga sangat kekinian dan ringan serta sangat membantu kita mengikuti dan memahami alur cerita yang ada. Ditambah lagi para pemeran dalam film ini ada para aktor dan aktris yang sudah tidak usah dipertanyakan lagi.

Ketika saya menonton film ini, ada beberapa pesan moral yang saya dapatkan. Pertama, berdamai dengan diri sendiri, menerima kukurangan diri sendiri dapat membuat kita melihat dunia dengan sisi yang berbeda, tidak hanya bagian negatifnya saja. Kedua, percaya diri itu penting. kalau kita punya talenta, gunakanlah talenta yang ada itu, karena pasti ada orang-orang yang akan bahagia dengan kehadiran dan talenta kita. Ketiga, kita tidak bisa membahagian semua otang dan semua orang belum tentu juga cocok sama kita. Jadi, pro dan kontra itu adalah hal yang lumrah. Sekarang bagaimana pola pikir, dan sikap kita untuk merespon dan menghadapi hal-hal tersebut. Yang terakhir; keluarga, sahabat, dan cinta itu yang penting, karena itu adalah salah satu sumber kebahagiaan yang hakiki. Percuma kerja keras cari uang yang banyak, jikalau suatu saat kamu jatuh, namun tidak ada orang yang ada untukmu.

Secara pribadi saya suka dan merekomendasikan film ini untuk ditonton sendiri, dengan pasangan, dengan teman, atau bahkan keluarga. Selamat menonton! :}

0 komentar:

Posting Komentar

Free to comment, but please think about moral consideration, thanks :)